2013/02/28

Kaidah Bahasa Arab 1 : Kata Penunjuk ( Ismul Isyarah ) أسماء الإشارة



Dalam kaidah tata bahasa Arab, ismul isyarah adalah kata penunjuk yang digunakan untuk menunjukkan sesuatu, kata penunjuk (ismul isyarah) ini terbagi empat, berikut akan dijelaskan satu persatu;
1.    Kata penunjuk dekat untuk untuk sesuatu yang berakal  (أسماء الإشارة للقريب العاقل)
Kata penunjuk dekat untuk sesuatu yang berakal ada dua, yaitu: هَذَا, هَذِهِ
Contoh:
هَذَا طَالِبٌ, هَؤُلاَءِ طُلَّابٌ
هَذَا
: bentuk mudzakkar mufrad     هَؤُلاَءِ: bentuk mudzakkar jamak
هَذِهِ طَالِبَةٌ, هَؤُلاَءِ طَالِبَاتٌ

هَذِهِ
: bentuk muannats mufrad       هَؤُلاَءِ: bentuk muannats jamak
2.    Kata penunjuk jauh untuk sesuatu yang berakal (أسماء الإشارة للبعيد العاقل )
Kata penunjuk jauh untuk sesuatu yang berakal ada dua, yaitu: ذَلِكَ, تِلْكَ
Contoh:
ذَلِكَ طَالِبٌ طُلّاَبٌ
ذَلِكَ: bentuk mudzakkar mufrad     أُوْلَئِكَ: bentuk mudzakkar jamak
تِلْكَ طَالِبَةٌ, أُوْلَئِكَ طَالِبَاتٌ

تِلْكَ
: bentuk muannats mufrad      أُوْلَئِكَ  : bentuk muannats jamak 
3.    Kata penunjuk dekat untuk untuk sesuatu yang tidak berakal.
  (أسماء الإشارة للقريب غير العاقل)
Kata penunjuk dekat untuk untuk sesuatu yang tidak berakal ada dua, yaitu: هَذَا, هَذِهِ
Contoh:
هَذَا بَيْتٌ, هَذِهِ بُيُوْتٌ
هَذَا: bentuk mudzakkar mufrad     هَذِه: bentuk muannats*
هَذِهِ سَيَّارَةٌ, هَذِهِ سَيَّارَةٌ

هَذِهِ: bentuk muannats mufrad       هَذِهِ” : bentuk muannats*
4.    Kata penunjuk jauh untuk sesuatu yang tidak berakal (أسماء الإشارة للبعيد غير العاقل)
Kata penunjuk jauh untuk sesuatu yang tidak berakal ada dua, yaitu: ذَلِكَ, تِلْكَ
Contoh:
ذَلِكَ بَيْتٌ, تِلْكَ بُيُوْتٌ
ذَلِكَ : bentuk mudzakkar mufrad     تِلْكَ: bentuk muannats*
تِلْكَ سَيَّارَةٌ, تِلْكَ سَيَّارَاتٌ

تِلْكَ: bentuk muannats mufrad        تِلْكَ” : bentuk muannats*

Keterangan:
1.    Mufrad adalah jenis kata bahasa Arab yang berjumlah satu, seperti بَيْتٌ
2.    Jamak adalah jenis kata bahasa Arab yang berjumlah lebih dari satu, seperti بُيُوْتٌ
3.    * Setiap kata-kata jamak dalam bahasa Arab muannats dan dhamir yang digunakan harus muannats pula, seperti هَذِهِ بُيُوْتٌتِلْكَ كُتُبٌ
 
Demikian postingan tentang kaidah tata bahasa Arab Ismul Isyarah, silahkan dipahami dan dipraktekkan!

Semoga bermanfaat!

Tidak ada komentar :

Posting Komentar